Inilah 4 Manfaat Peeling Wajah Menurut Pakar Dermatologis
Berbagai macam perawatan yang ditawarkan dalam industri kecantikan terus mengalami perkembangan. Memiliki kulit wajah yang bersih dan sehat masih terus menjadi dambaan wanita. Salah satu metode yang sampai saat ini masih populer untuk mendapatkan kulit bersih dan sehat adalah peeling wajah. Peeling wajah merupakan sebuah metode perawatan wajah yang dengan mengaplikasikan bahan kimia pada kulit wajah sehingga menyebabkan pengelupasan kulit. Metode ini akan menyebabkan pengelupasan kulit mati dan merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih halus.
Chemical peeling adalah salah satu jenis perawatan kulit yang banyak digunakan untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah. Karena berbasik teknologi, maka metode perawatan yang satu ini tidak membutuhkan waktu yang lama. Masih ragu akan melakukan chemical peeling sebagai bagian dari rangkaian perawatan kulit wajah? Berikut ini manfaat peeling wajah yang bisa Anda dapatkan menurut para pakar dermatologis.
1. Menutrisi kulit
Menurut David E. Bank, MD—Dermatologis dari Mount Kisco, New York, chemical peeling berperan penting dalam proses pengelupasan kulit secara menyeluruh. Lebih lanjut, metode perawatan ini mampu memberikan hasil yang cukup instan dan efektif. Kandungan asam yang terkandung di dalam produk chemical peeling terbukti mampu membantu dalam mengangkat sel-sel kulit mati hingga ke lapisan kulit terdalam.
2. Mengatasi jerawat
Manfaat peeling wajah menurut Harold J. Brody, M.D, seorang ahli bedah plastik dan dermatologis dari Atlanta, mampu mencegah komedo serta menghilangkan bekas jerawatan. Bahkan menurutnya, prosedur kecantikan yang satu ini sama baiknya dengan prosedur laser yang juga banyak digunakan oleh pakar kecantikan. Hal tersebut dikarenakan chemical peeling aman dilakukan bagi semua jenis kulit dan cenderung tanpa efek samping.
Dengan rutin melakukan peeling wajah, pori-pori besar penyebab kulit berminyak dapat lebih terkontrol. Hasilnya, Anda terbebas dari kadar minyak berlebih di wajah sehingga pori-pori pun tidak tersumbat. Kondisi inilah yang kemudian ampuh membantu Anda mengatasi jerawat hingga menyamarkan bopeng akibat bekas jerawat terdahulu. Namun demikian, penggunaan peeling wajah dengan bahan anti-acne hanya bisa dilakukan 4 – 6 kali dalam satu bulan.
3. Menyamarkan lingkar hitam di bawah mata
Jeannette Graf, MD, dermatologis dari Mount Sinai Hospital, New York, menjelaskan bahwa peeling wajah juga ampuh menyamarkan lingkar hitam atau mata panda. Melalui teknologi dan metode yang tepat, lingkar hitam di bawah mata akibat hiperpigmentasi kulit dapat tersamarkan. Dengan begitu, Anda bisa tampil lebih percaya diri dan sempurna bebas dari mata panda. Jadi, Anda tidak lagi harus mengaplikasikan concealer setiap hari untuk menutupi lingkar hitam di bawah mata.
4. Tidak memiliki efek samping
Manfaat lainnya dari perawatan chemical peeling adalah tidak memiliki efek samping yang berisiko untuk kulit. Jennifer Liner, MD, ahli dermatologi dari University of California menjelaskan bahwa dengan melakukan perawatan peeling wajah secara rutin maka kulit pun menjadi lebih sehat. Ancaman berbagai masalah kulit, seperti peradangan, iritasi, hingga hiperpigmentasi dapat dihindari secara optimal.
Para pakar dematologis telah mengakui berbagai macam manfaat peeling wajah. Anda tidak perlu khawatir lagi untuk rutin melakukan peeling wajah untuk mendapatkan wajah bersih dan sehat.
Sumber:
- Anindyaputri, Irene. 6 September 2017. Awas Tak Semua Orang Bisa Sembarangan Peeling Wajah. https://hellosehat.com/hidup-sehat/kecantikan/facial-peeling-wajah-kulit-aman/
- Dewi, Ayu. 17 Agustus 2016. Nikmati 3 Manfaat Peeling Wajah yang Tidak Kamu Duga. https://kawaiibeautyjapan.com/article/3648/nikmati-3-manfaat-peeling-wajah-yang-tidak-kamu-duga
Comments are closed.