8 Jenis Treatment Wajah di Klinik Kecantikan yang Populer

Pandangan masyarakat terhadap treatment wajah saat ini sudah jauh lebih banyak berubah. Mereka benar-benar menganggap perawatan wajah sama halnya seperti menjaga kesehatan yang wajib dan penting untuk dilakukan. Tidak mengherankan jika perawatan wajah pun mulai umum dilakukan dan menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari.

Dari sekian banyak jenis perawatan kulit wajah yang ditawarkan oleh klinik kecantikan, prosedur non-bedah masih menjadi favorit masyarakat. Prosedur ini dianggap yang paling nyaman dan aman karena tidak melibatkan pisau bedah ataupun operasi. Mereka yang sudah pernah menjalani prosedur non-bedah pun mengatakan bahwa perawatan ini menghasilkan dampak positif nyata di kehidupan masing-masing, Lalu, apa saja jenis perawatan wajah yang bisa Anda coba di klinik kecantikan?

Jenis Perawatan Wajah di Klinik Kecantikan yang Populer

1. Ultherapy

Jenis Treatment UltherapyProsedur treatment wajah yang pertama adalah ultherapy. Ultherapy adalah rahasia peremajaan kulit modern yang dilakukan dengan prosedur tanpa bedah. Tujuannya untuk mengencangkan kulit yang sudah mulai tipis dan kendur akibat bertambahnya usia. Hasilnya, kulit kembali kencang seperti baru saja melakukan facelift dan necklift, namun dengan proses yang alami serta kualitas kulit pun memuda kembali.

Jangan khawatir kulit menjadi merah atau iritasi setelah perawatan karena ultherapy tidak memiliki efek tersebut. Anda bahkan bisa langsung beraktivitas pasca perawatan tanpa terlihat baru saja melalukan treatment wajah. Ultherapy dilakukan dengan teknologi micro focused ultrasound. Gelombang ultrasound-nya mampu mencapai pabrik kolagen di bagian dalam kulit dan merangsang pertumbuhannya.

Baca juga: Apa Itu Ultherapy yang Menjadi Salah Satu Perawatan Kulit Paling Populer?

2. Soft Tissue FillerSoft Tissue Filler

Tujuan utama treatment wajah soft tissue filler adalah untuk meremajakan kulit dan mengisi kekosongan wajah. Hasil perawatan membuat kulit wajah Anda akan tampak segar dan muda tanpa membuat Anda terlihat seperti orang lain. Soft tissue filler menyuguhkan pengalaman terapi tanpa bedah yang mampu meremajakan kulit wajah, leher, dan punggung tangan.

Prosedur ini bisa mengisi kekosongan pada area cekungan di bawah mata, garis senyum, pipi, dan pelipis. Dengan soft tissue filler, Anda bisa memiliki tampilan dagu, rahang serta bibir yang indah dan juga hidung mancung.

3. Anti-Wrinkle Injection

Anti-Wrinkle Injection

Mungkin, perawatan wajah untuk mencegah keriput dan penuaan dini adalah yang paling populer dan banyak dicari. Itulah kenapa ada treatment bernama anti-wrinkle injection yang mampu memudarkan garis-garis kerutan pada wajah dan membuatnya tampak lebih muda. Perawatan anti-wrinkle injection ini juga menjadi salah satu prosedur yang populer dalam dunia anti-aging.

Cara kerjanya adalah treatment akan membantu mengurangi kinerja otot yang berlebihan ketika Anda berekspresi, seperti tertawa, tersenyum, atau mengernyitkan dahi. Karena otot yang rileks saat berekspresi, maka wajah Anda akan lebih minim kerutan dan lebih muda. Selain itu, terapi anti-wrinkle injection juga bermanfaat untuk meniruskan otot rahang yang besar.

Baca juga: Cara Mengatasi Kerutan di Wajah dengan Anti-Wrinkle Injection

4. Skin Tightening Program

Skin Tightening Program

Kulit tubuh yang mengendur bisa dialami oleh semua wanita, berapapun usianya. Maka dari itu, untuk Anda yang berhadapan dengan masalah kekenduran kulit, baik itu karena faktor usia, proses alami seperti hamil, melahirkan, dan perubahan berat badan yang drastis, bisa mencoba treatment skin tightening program.

Perawatan ini dilakukan untuk seluruh area tubuh, mulai dari kaki hingga wajah, tanpa perlu operasi. Secara signifikan, hasilnya akan terlihat karena kulit jauh lebih kencang dan kerutan pun berkurang.

5. Chemical Peeling

Salah satu metode yang sampai saat ini masih populer untuk mendapatkan kulit bersih dan sehat adalah peeling wajah.

Peeling wajah merupakan sebuah metode perawatan wajah yang dengan mengaplikasikan bahan kimia pada kulit wajah sehingga menyebabkan pengelupasan kulit. Metode ini akan menyebabkan pengelupasan dan mengangkat sel kulit mati serta merangsang pertumbuhan kulit baru yang lebih halus.

Chemical peeling adalah salah satu jenis perawatan kulit yang banyak digunakan untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah. Karena berbasis teknologi, maka metode perawatan yang satu ini tidak membutuhkan waktu yang lama.

Treatment Peeling Komedo di Jakarta Aesthetic Clinic (JAC) menggunakan cairan peeling natural racikan para dokter ahli yang lembut yang secara ajaib dapat mengeringkan jerawat, melunakkan dan mengencerkan komedo sehingga dapat dibersihkan hanya dengan memijat lembut kulit wajah.

Prosedur kemudian diakhiri dengan penggunaan housemade masker gel dari bahan alami. Treatment yang menghadirkan pengalaman bak spa mewah ini akan membuat Anda rileks dan terbangun dengan wajah segar, ringan dan bercahaya.

Baca juga: Inilah 4 Manfaat Peeling Wajah Menurut Pakar Dermatologis

6. Anti-Oxidant Infusion

Treatment Anti-Oxidant Infusion di Jakarta Aesthetic Clinic

Treatment wajah berikutnya adalah Anti-Oxidant Infusion. Perawatan kulit ini merupakan terobosan baru yang membuat kulit bebas noda hitam dan membuat Anda nyaman beraktivitas meski terpapar matahari.

Prosedur kulit di klinik kecantikan yang paling populer di iklim tropis ini membantu mengurangi noda bekas jerawat, mencegah tumbuhnya jerawat baru, serta melindungi kulit wajah dari bercak hitam dan keriput akibat sinar matahari iklim tropis yang terik.

Menariknya, prosedur perawatan wajah ini tersedia dalam bentuk injeksi maupun infus dan hanya memerlukan waktu 5 menit dalam pengaplikasiannya.

7. Rejuvenation Laser dan Intense Pulse Light (IPL)

Intense Pulse Light (IPL) merupakan perawatan wajah di klinik kecantikan yang sangat populer karena mampu mengurangi tanda-tanda penuaan secara signifikan.

Perawatan wajah ini dapat menyamarkan garis halus dan juga efektif untuk memperbaiki tekstur dan kekencangan kulit. Hasilnya dapat membuat wajah terlihat lebih sehat dan kenyal.

Laser bekerja dengan cara memperbarui sel-sel dan jaringan kulit yang bermasalah. Tidak hanya mengatasi kerutan, tapi juga merangsang regenerasi kolagen di jaringan kulit, mengurangi pigmentasi penyebab noda hitam, dan meratakan warna kulit.

Baca juga: Rejuvenation adalah Solusi Wajah Muda Kembali

8. Slimming Program

Slimming program akan menjadi treatment yang paling disukai wanita karena membebaskan Anda makan makanan favorit sambil tetap mempertahankan bentuk tubuh ramping. Jika Anda sibuk, tidak punya cukup waktu untuk berolahraga atau pergi ke gym, bisa coba slimming program yang akan membantu mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan.

Slimming program dilakukan dengan prosedur cryolipolysis. Prosedur ini membekukan sel lemak di bawah kulit yang mengganggu penampilan hingga kemudian mati secara alami dan terbawa sistem pembuangan tubuh tanpa mempengaruhi bagian atau jaringan tubuh lainnya. Slimming program juga dapat melibatkan dualsculpatingTM yang merupakan penggunaan dua mesin cryolipolysis untuk mengatasi double chin, love handles, triceps, paha, dan perut di saat yang bersamaan.

Kesimpulan

Di Jakarta Aesthetic Clinic (JAC), Anda bisa menemukan berbagai treatment wajah dengan prosedur yang aman dan nyaman. JAC hadir untuk memberikan terapi yang memuaskan di samping menjaga sisi keamanan dan pilihan produk. Tim dokter ahli JAC adalah profesional yang sudah memiliki pengalaman dan sertifikat. Tidak perlu ragu, segera buat appointment Anda hari ini juga!

dr Olivia Ong - Foto Bagian Luar

dr. Olivia Ong

Sebagai expert dalam bidang Botulinum ToxinTM dan Soft Tissue FillerTM, dr. Olivia Ong yang lahir dan tumbuh di Jakarta ini memiliki berbagai sertifikasi internasional seperti Advance Filler Injection Workshop with Prominent Plastic Surgeons di Swedia, International Anatomy Masterclass di Paris dan Aesthetic and Anti-Aging Medicine World Congress di Monte-Carlo, Monaco.

Terkait

Ketahui 5 Efek Polusi Udara pada Kulit Wajah dan Cara Mencegahnya

Ketahui 5 Efek Polusi Udara pada Kulit Wajah dan Cara Mencegahnya

September 22, 2023
Ketahui Dampak Polusi Udara bagi Kesehatan Kulit Anda

Ketahui Dampak Polusi Udara bagi Kesehatan Kulit Anda

September 21, 2023
Perawatan Rambut Rontok Berjilbab

Perawatan Rambut Rontok Berjilbab

September 21, 2023

Comments are closed.